Sabtu, 14 Januari 2017

Tugas Algoritma dan Pemrograman 3 #Vclass

Asslammu'alaikum wa rahmatullah wa barakatuh,

      Kali ini saya akan posting mengenai tugas vclass saya, yaitu algoritma pada entry data dalam pembukuan identitas. Oke langsung aja ke pembahasan yaaap.

Di bawah ini ada keterangan mengenai attribut dan method yang digunakan :


Pada keterangan di atas terdapat attribut dan method pada algoritma pembukuan ini. Berikut adalah alur bagaimana method itu berjalan sesuai tugasnya untuk proses pembukuan ini :



     Dari flowchart di atas bisa kita lihat bahwa hal pertama yang terjadi pada pembukuan adalah proses input data, dimulai dari input id,nama,alamat,telp,dan email. Jika sudah semua diinput maka, kita akan cek apakah data yang tadi diinput itu sudah terinput dengan benar dengan menggunakan method tampilkanData(). Terdapat 2 kondisi setelah menampilkan data, yaitu YA atau TIDAK. Jika data yang ditampilkan adalah valid atau sesuai dengan apa yang diinput (YA), maka proses akan selesai. Namun, jika data yang ditampilkan adalah invalid atau tidak sesuai dengan apa yang diinput (TIDAK), maka akan ada proses selanjutnya, yaitu menghapus data yang invalid lalu mengupdatenya menjadi data yang valid, lalu proses selesai.

      Demikian lah algoritma dari proses entry data dalam pembukuan identitas. Terimakasih. Semoga kita bisa saling memberikan manfaat satu sama lain.

Wassalammu'alaikum wa rahmatullah wa barakatuh

0 komentar:

Posting Komentar